Pages

Burung Flamingo Lepas Bikin Bandara Tutup

Burung Flamingo Lepas Bikin Bandara Tutup

Headline
dailymail.co.uk
Oleh: Vina Ramitha
Rabu, 6 Juli 2011 | 08:38 WIB

INILAH.COM, Manchester – Gara-gara seekor burung flamingo berkeliaran di landasan pacu Manchester Airport, bandara ini terpaksa ditutup hingga lima jam. Duh!
Para pekerja di banda tersebut sibuk mengejar si burung pink mirip angsa itu, selama lima jam. Si burung berhasil lari menghindari tangkapan dan sama sekali tak terganggu dengan upaya pekerja untuk menakutinya.
Polisi pun dipanggil untuk mengusir si burung yang akhirnya dipanggil Ringo. Jaring digunakan, namun Ringo selalu berhasil menghindarinya. Flamingo nakal ini sudah berada di bandara sejak akhir pekan lalu, menghindari petugas berbekal kacamata night vision yang berusaha menangkapnya.
Ketika ia menghilang, landasan pacu pun dinyatakan amat. Namun esok paginya, Ringo muncul lagi dan di landasan pacu lainnya. Akhirnya, landasan pacu ditutup lagi, khawatir Ringo akan membuat pesawat celaka.
Petugas mendatangi Ringo dengan mobil dan memutar musik kencang, namun ia tak takut. Setelah lima jam membuat petugas kesal, Ringo terbang dan menghilang. Tak ada yang tahu ia terbang kemana dan Ringo tak pernah kembali.
“Penerbangan terlambat 10 menit karena ada flamingo lepas. Saya tak bercanda. Saya di Manchester Airport,” demikian tweet dari penyanyi James Walsh yang anggota band indie Starsailor. Jubir bandara menyatakan, tak ada grounded namun landasan pacu nomor dua terpaksa ditutup.

0 komentar:

Posting Komentar