Pages

15 Kolam Renang Spektakuler di Dunia (II)

15 Kolam Renang Spektakuler di Dunia (II)

Alila Ubud, Bali, Indonesia (CNNGo.com)
Alila Ubud, Bali, Indonesia (CNNGo.com)
BELUM puas dengan delapan kolam renang spektakuler yang telah dibeberkan, Anda masih punya tujuh pilihan lainnya. Dengan ini, petualang dunia pun menjadi penuh cerita.


Sanctuary Swala, Tanzania

Kolam berenang ini terletak di daerah terpencil Taman Nasional Tarangire, kolam ini menawarkan pemandangan langka gajah dengan latar belakang tumbuhan khas Afrika, yakni Pohon Baobab.

Kolam renang ini paling enak dinikmati pada malam hari. Anda akan dilayani oleh para pelayan kolam, dan bisa tidur di tenda mewah. Begitu keluar tenda, Anda akan menikmati hangatnya api unggun.

Alila Ubud, Bali, Indonesia

Kolam berenang ini terletak di tengah-tengah sawah. Kolam  berenang ini menawarkan lokasi yang spektakuler, mengambang di atas Sungai Ayung yang subur lembah.

Kolam ini berbentuk persegi panjang dan bagian tepi terluar berbatasan dengan pemandangan bukit hutan bertingkat.

The St Regis, Lhasa, Tibet

Kolam ini menawarkan sensasi berenang di kolam berlapis warna emas. Kola mini merupakan kolam yang terletak di dalam ruangan.

Skye, Sao Paolo, Brasil

Skye sebenarnya adalah kolam renang di puncak gedung yang spektakuler. Hotel ini serba mewah, karena memiliki butik hotel mewah yang dibangun dalam bentuk gravitasi-defying dari busur terbalik.

Pemandangan kolam berenang ini adalah gedung-gedung pencakar langit. Saat malam. Kolam ini menjadi tempat berkoktail ria.

Kambrium, Swiss

Kolam renang ini sengaja dipanaskan dengan derajat tertentu, karena kolam ini terletak di luar ruangan di antara pegunungan Swiss. Berenang di tempat ini memberikan sensasi berenang menghadap ke pegunungan yang tertutup salju di sekitarnya.

Pada kolam berenang ini dilengkapi dengan tempat tidur pijat untuk relaksasi habis bermain ski. Sehingga otot-otot para pemain ski bisa relaks, setelah seharian bekerja keras di lereng.

Park Hyderabad, India
Kolam ini terletak di sebuah hotel modern di sebuah kota India yang lokasinya didominasi penduduk muslim. Pengelola hotel menawarkan kolam 3-D, dengan tepi tak tak berbatas, yang menghadap Danau Hussian Saggar.

Hearst Castle, California, Amerika Serikat

Kolam ini terinspirasi "Citizen Kane," dan bernuansa Romawi. Pemilik kolam terinspirasi kolam istana pada sebuah dongeng. Sayangnya, pengunjung tidak boleh berenang di kolam ini.

0 komentar:

Posting Komentar