Pages

3 Kesalahan Bikin Hubungan Renggang

3 Kesalahan Bikin Hubungan Renggang

Kesalahan Anda bikin pasangan kesal (Foto: Corbis)
Kesalahan Anda bikin pasangan kesal (Foto: Corbis)
 
MENJAGA hubungan tetap langgeng memang bukan perkara mudah. Kuncinya, saling menghargai dan tidak melakukan kesalahan yang dapat menyakiti satu sama lain. Inilah beberapa kesalahan yang perlu Anda hindari.

Semua orang memang tak luput dari kesalahan. Meski demikian, Anda perlu berhati-hati agar tak menciptakan kesalahan yang membuat hubungan menjadi berantakan. Sheknows memberikan bocoran kesalahan apa saja yang perlu dihindari agar hubungan tetap langgeng.

Berasumsi Anda selalu berada di jalur yang selaras

Membuat asumsi bahwa tidak ada masalah dalam hubungan dapat menyebabkan bencana bagi diri sendiri. Ketika Anda jatuh cinta dengan seseorang, memang bisa sangat mudah untuk mengasumsikan bahwa mereka ingin melakukan sesuatu yang Anda ingin lakukan, misalnya mendapatkan anak, membeli rumah, dan sebagainya.  Meski demikian, semua permasalahan tersebut perlu dibahas di awal dan sesering mungkin untuk mendapatkan kesepakatan bersama. Ingatlah bahwa hal tersebut merupakan keputusan yang perlu dibincangkan bersama. Jika tidak, maka masalah besar pun akan menghadang karena Anda dianggap tidak menghargai posisinya.

Tidak pernah bertengkar

Hal ini mungkin tampak aneh. Ya, berdebat sebenarnya merupakan hal wajar dan menjadi bagian normal dari sebuah hubungan. Jika Anda dan pasangan tidak pernah bertengkar, hal itu menandakan Anda tidak bersikap jujur satu sama lain. Meski demikian, tak  berarti Anda menyulut permasalahan agar terjadi ketegangan. Dalam hal ini, perdebatan ataupun pertengkaran akan membantu hubungan bersamanya tetap sehat karena Anda terlatih untuk saling berkompromi.

Tidak peduli kebutuhannya

Anda mungkin tidak peduli tentang kepentingan pria. Namun Anda perlu mengingat bahwa hubungan yang baik bergantung pada dukungan untuk tetap bergerak. Jika dia bermain futsal di akhir pekan misalnya, pergilah menemaninya sekira satu pertandingan setiap bulan. Hal yang sama pun berlaku untuk hobi lainnya. Biarkan dia tahu tentang dukungan Anda tersebut sebagai bentuk perhatian yang akan memerkuat ikatan Anda berdua.
(tty)

0 komentar:

Posting Komentar